home

Sunday, March 8, 2015

Titus Matic (Sold)

Titus Matic masih terihat vintage dan klasik dengan casing model bulat dan lug panjang, terlebih didukung oleh penggunaan rantai model beras yang sekarang ini sudah jarang beredar, sehingga rantai seperti ini banyak diburu kolektor karena jam-jam vintage terlihat lebih cantik dengan menggunakan rantai model ini.
dial silver masih cukup bersih dengan marker yang masih jelas terlihat, hands dan index marker model balok cukup mudah dibaca.
terdapat kaca pembesar pada mika sehingga pembacaan tanggal menjadi lebih mudah.

crown model belimbing dengan logo Titus.
rantai model beras (karena memang tampak seperti butiran beras) dengan buckle Titus versi lama. 

Menggunakan automatic movement dari Titus yang mengambil basis dari Felsa 4007N dengan 25 jewels dan bekerja pada frekuensi low beat 18.000 bph, setting tanggal dengan memutar bolak balik antara jam 24-21, power reserve berdasarkan specs. 43 jam, dapat diputar manual untuk mengisi power reserve, circa 1960.
diameter 35.5mm tanpa crown, lug to lug 42mm, lebar lug 18mm.
kondisi masih baik untuk usia yang sudah sekitar 50 tahun.
dijual IDR (sold, thanks)

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...